­
Kumpulan Cerpen

Rumah Bambu oleh Y.B.Mangunwijaya

Kamis, Februari 12, 2015
 Buku Kumpulan Cerpen Rumah Bambu ini merupakan karya Romo Mangun yang dikumpulkan oleh Joko Pinurbo dkk dari dokumentasi yang masih tertinggal di rumah Romo Mangun. Kondisi awalnya tidak semua dalam naskah yang utuh siap cetak. Ada yang tidak terbaca, ada yang tidak jelas tahun penerbitannya. Dari 20 cerpen dalam buku ini, hanya tiga cerpen yang dimuat di media. Usaha mengumpulkan, mengetik ulang, serta...

Read More...

Fiksi Sejarah

Malaikat Lereng Tidar by Remy Sylado

Senin, Februari 09, 2015
Saya tidak menyangka novel ini akan setebal lebih dari 500 halaman. Kesalahan saya adalah tidak mencicil membacanya dari awal. Dan beberapa kali dalam perjalanan saya naik kereta dimana waktu luang dalam perjalanan cukup longgar, saya tidak membawa novel tebal ini. Akhirnya saya cukup terlambat menyelesaikannya, sekaligus terlambat memposting review buku hadiah dari Santa saya. ...

Read More...

Opini

Opini: Menemukan Ekspektasi

Senin, Februari 02, 2015
Tema opini bulan ini adalah ekspekstasi. Lebih jelasnya dapat diuraikan, apa ekspekstasimu terhadap sebuah buku (yang akan dibaca). Bicara masalah ekspekstasi, menurut saya, kita seharusnya mengalamatkannya pada penulisnya. Bukan pada bukunya. Artinya sejauh apa kita mengenal penulisnya, sejauh itu ekspektasi kita pada karya-karyanya. Jadi, kalau kita tidak mengenal penulisnya, barangkali ekspektasi kita kurang berdasar kuat. Pengalaman saya dalam menimbang sebuah buku bertitik pada...

Read More...

Tebak Secret Santa 2014

Minggu, Februari 01, 2015
Sesungguhnya ini postingan yang terlambat. Setelah saya menerima riddle yang diberikan oleh Santa saya, saya hanya melakukan penelusuran di google. Dan lewat postingan ini, saya menyatakan untuk dan atas nama sendiri bahwa saya tidak melakukan praktek curang dengan blogwalking ke peserta Secret Santa 2014 sebelum postingan ini di buat untuk mencari siapa Santa saya. Keterlambatan ini murni karena banyak faktor. Pertama, saya belum...

Read More...

reading challenge

Asia Pacific History Reading Challenge 2015

Kamis, Januari 15, 2015
"Jangan sekali-sekali melupakan Sejarah" demikian kalimat terkenal dari pemimpin bangsa kita, Soekarno. Di dalamnya terdapat makna bahwa tidak ada suatu kejadian atau peristiwa yang datang tiba-tiba. Bahwa masa lalu berkaitan dengan masa kini dan masa kini berkaitan dengan masa depan. Bagaimana memahami apa yang kita alami sekarang sangat erat kaitannya dengan memahami masa lalu. Berhubung kita tinggal di benua Asia, kita pingin tahu,...

Read More...

Nonfiksi

Nonfiction Reading Challenge 2015

Jumat, Januari 09, 2015
Tadinya saya mau buat History Reading Challenge untuk "menghabiskan" buku-buku saya yang bertema sejarah. Namun, setelah blogwalking dan menemukan Evyta membuat reading challenge ini, saya langsung tertarik untuk mengikutinya. Ternyata setelah saya perhatikan buku-buku nonfiksi saya, tidak akan mungkin dihabiskan dalam program baca bareng BBI. Rencana saya, saya akan membaca buku berjenis biografi, sejarah, filsafat, teologi, dan tambahan buku semacam Chicken Soup. Saya...

Read More...

Posting Riddle Secret Santa 2014

Senin, Desember 29, 2014
Postingan ini mendadak saya buat di tengah tengah tugas yang mendesak di akhir tahun 2014 ini dengan perangkat seadanya. Jadi, mohon maklum bentuknya acak acakan. Pertama, saya mengucapkan terima kasih kepada Santa yang membelikan saya buku Remy Sylado ini. Bukunya tebal dan sarat dengan pengetahuan. Menghabiskan novel setebal lebih dari 500 halaman ini tentu butuh waktu dan konsentrasi ekstra di tengah jam baca...

Read More...

Fiksi Dewasa

Ibu Pergi ke Surga by Sitor Situmorang

Minggu, Desember 21, 2014
Buku ini merupakan kumpulan cerita pendek lengkap karya Sitor Situmorang. 23 Cerita pendek yang ditulis dalam kurun waktu Maret 1950 s.d. 1981. Cerita pendeknya ini dipengaruhi oleh kecintaan akan kampung halaman yang berlatar pengalaman dunia tradisi batak serta pengalamannya selama di Eropa. Lewat cerpen Fontenay Aux Roses, diketahui bahwa Prancis menjadi tempat Sitor muda menghabiskan waktu dengan mengobrol dan minum. Saat itu, sedang...

Read More...

Puisi

Ghirah Gatha by Lan Fang

Selasa, Desember 16, 2014
Bagi sebagian besar orang, (termasuk saya) memahami puisi adalah sesuatu yang sulit. Tantangan untuk  merasakan keindahan syair puisi adalah hal yang tidak mudah. Namun akhirnya saya sadar, bahwa pelajaran apresiasi terhadap puisi dari zaman sekolah dulu, tidaklah serius diajarkan. Yang saya ingat hanyalah bagaimana bentuk pantun, baris pertama dan kedua disebut sampiran, dan baris ketiga dan keempat disebut isi. Selain bentuk pantun, saya...

Read More...

Secret Santa

Wishlist Books For Secret Santa 2014

Sabtu, November 22, 2014
Mungkin banyak yang bertanya-tanya, apakah Secret Santa ini berhubungan dengan Santa Claus? atau apakah Secret Santa ini berhubungan dengan Natal? Jawabannya bisa ya, bisa tidak. Ya, karena Santa dan Natal merupakan tradisi yang biasanya saling berkaitan. Santa diceritakan adalah orang yang membagi-bagikan hadiah saat Natal. Dan menurut tradisi barat, adalah Santa Claus yang datang di malam Natal membagikan hadiah ke anak-anak dalam kaos...

Read More...